close

Ticker

6/recent/ticker-posts

Tips merawat laptop saat perjalanan jauh

Sekarang liburan saya berakhir, saya harus menjalani hari hari saya lagi di kampus nantinya. Namun saya tidak lupa untuk membawa laptop saya, untuk menghindari hal hal yang buruk terhadap laptop saya, saya harus melakuakan ritual aneh yang mungkin bisa anda coba untuk lakukan.


1. Cabut baterai laptop saat dalam perjalanan jauh
Hal ini akan mengurangi resiko laptop dari hal hal yang tidak diinginkan misal saat kita dalam perjalanan laptop tersiram air atau ada air didalam tas membasahi laptop, sehingga dengan cara mencabut baterai laptop bisa mengurangi intensitas konsleting saat terjadi hal hal yang tidak diinginkan.


2. Sebelum menutup laptop alasi keyboard dengan kain halus yang menutupi keyboard dan touchpad.
Hal ini dilakukan apabila dalam perjalanan terjadi tekanan antara LCD laptop dan keyboard, maka
 akan mengurangi resiko terjadinya lecet pada LCD laptop.

3. Masukkan laptop ke dalam soft case yang memiliki lapisan busa
Hal ini dilakukan agar mengurangi benturan benturan saat dalam perjalanan.

4. Jika anda menaruh laptop anda di dalam koper masukkan diantara tumpukan baju, namun jangan terlalu padat.
Dengan cara ini akan mengurangi benturan pada laptop saat dalam perjalanan, bila anda menaruh laptop di tumpukan baju paling atas atau paling bawah entah apa yang akan terjadi nantinya, entahlah pikir aja sendiri.

5. Jika anda menaruh laptop pada tas jinjing atau tas ransel pastikan tas anda tempat khusus untuk laptop bag nya.
Kegunaan dari cara ini sama hal nya dengan cara nomor 4.

6. Untuk carger gulung kabel nya dengan ikatan rapih namun jangan terlalu kencang ikatannya.
Cara ini digunakan agar carger tidak memakan ruang dan dengan tidak mengikatnya terlalu kencang berguna untuk membuat kabel dalam / serat kabel tidak putus.

Sekian tips dari saya semoga membantu teman teman yang mau mudik


Posting Komentar

0 Komentar