close

Ticker

6/recent/ticker-posts

Berbagai Macam Cara Menginstall Driver Pada Windows

 
Banyak yang masih bingung untuk mencari permasalahan driver tidak terinstall atau driver tidak kompetibel dengan sistem operasi yang digunakan. Biasanya permasalahan driver dapat dijumpai pada device manager dengan logo tanda seru (!) apabila driver tidak kompetibel atau tanda tanya  (?) apabila driver tidak dikenali Os seperti gambar dibawah.


Gambar diatas merupakan perangkat jaringan (Wireless Lan) yang belum dikenali oleh sistem operasi karena driver belum terinstall atau tidak dikenali oleh Windows. Disini saya menggunakan Windows7 dan tutorial ini mungkin akan sama dengan Windows lain seperti Windows Xp, 7, 8, atau 10. Apabila anda tidak memiliki CD / DVD Driver akan menambah masalah anda untuk mencari driver yang cocok.

Ada beberapa cara untuk mendapatkan driver yang kita butuhkan untuk komputer kita berikut caranya :
1. Mencari driver menggunakan website penyedia driver seperti devid atau driver identifier.
2. Menggunakan software driver seperti DriverPack.


Mencari Driver Menggunakan Website Penyedia Driver :


Website Penyedia Driver Devid

1. Ketahui driver yang bermasalah dengan cara mencarinya pada Device Manager. Tekan tombol Start Logo Window, dan klik kanan pada My Computer, kemudian pilih Manage.

2. Setelah jendela Computer Management terbuka pilih Device Manager.

3. Double Clik pada driver yang bermasalah misal dalam kasus ini adalah USB2.0 WLAN, akan muncul properties driver klik tab Detail dan pilih property selection Hardware Id.

4. Lakukan klik kanan pada code Hardware Id dan klik Copy.

5. Kunjungi Website penyedia driver seperti http://devid.info dan paste kode Hardware Id pada kolom pencarian.
 

6. Scrol ke bawah dan pilih Driver yang akan didownload dan sesuaikan dengan OS anda seperti gambar dibawah.

Website Penyedia Driver, Driver Identifier

1. Lakukan Copy Hardware Id, lakukan hal yang sama seperti pada bagian Website Penyedia Driver Devid  step 1 sampai step 4

2. Buka pencarian google dan paste Hardware Id yang telah dicopy tambahkan keyword driver indentifier dibelakang Hardware Id seperti gambar dibawah.

3. Akan terlihat banyak link driver yang dapat dipilih seperti gambar dibawah, pilih salah satu.

4. Scrol ke bawah dan akan terlihat banyak sekali driver yang dapat didownload pilih salah satu.

5. Setalah anda pilih untuk melangkah ke step selanjutnya anda membutuhkan USER dan PASSWORD untuk mengunduh driver itu bedanya dengan devid, tetapi driver identifier tergolong kategori penyedia driver yang lengkap.


Menginstall Driver Dengan DriverPack :


Cara ini akan lebih mudah anda hanya download file Iso DriverPack. DriverPack tersedia dari berbagai macam versi seiring pembaharuan dari tahun ke tahun. Misal DriverPack 2011, DriverPack 2013 dan sekarang versi terakhir ketika menulis artikel ini DriverPack dirilis pada versi DriverPack 17.74.
Tahapannya untuk menggunakan DriverPack ini :

2. Melakukan extrak file.

3. Melakukan Setup driver dengan cara menekan dua kali atau Double Clik pada file DriverPack.exe.

4. Lanjutkan tahapan sesuai intruksi DriverPack (Install / Update Driver saja, jangan Softwarenya juga diupdate).

5. Komputer akan meminta restart, penuhi saja keinginan sistem restart komputer dan masalah insyaallah selesai.

Posting Komentar

0 Komentar